Salah satu bagian yang perlu kita konfigurasi untuk membangun komunikasi SSL pada server adalah sebuah security certificate. Bisa kita bayangkan sebuah certificate dalam hal ini seperti sebuah pasport : dimana memiliki informasi-informasi penting pemilik yang bisa diketahui oleh orang lain. Sertifikat tersebut biasanya disebarkan oleh Certification Authorities (CA). Sebuah CA mirip seperti passport office : dimana CA bertugas untuk melakukan validasi sertifikat pemilik dan menandai sertifikat agar tidak dapat dipalsukan. Sampai saat ini sudah banyak Certification Authorities yang cukup terkenal antara lain Comodo, GeoTrust, Thawte, Symantec, dan banyak lagi yang lainnya. Menentukan pemilihan CA adalah tanggung jawab atau wewenang dari seorang admin untuk memberikan sebuah sertifikat keamanan yang berlaku pada server.
Pesan Sekarang SSL Certificates:
Comodo
GeoTrust
Thawte
Symantec
0 komentar:
Posting Komentar